Gabung dengan Kami
Hidayatullah.com — Perusahaan pakaian olahraga Gymshark mencabut sponsor dan mengakhiri hubungannya dengan Youtuber Inggris True Geordie setelah pria itu mengatakan komentar anti-Islam dan diskriminatif.
Pada Senin (07/11/2022), True Geordie, nama asli Brian Davis, disebut-sebut memberikan komentar Islamofobia. Pasalnya dia menyarankan influencer kontroversial Andrew Tate yang kini Muslim untuk meledakkan dirinya.
Komentar anti-Islam Geordie itu kemudian menjadi viral di TikTok dan Twitter, dan akhirnya diketahui oleh Tate sendiri.
Andrew Tate, dalam video tanggapannya, mengatakan :”Setelah saya masuk Islam, dia membuat artikel di salah satu podcastnya yang mengatakan bahwa saya tidak sungguh-sungguh masuk (Islam), dan kemudian menghina semua Muslim.
“Membuat komentar rasis tentang seluruh agama seolah-olah itu lucu.
“Biarkan saya memberi tahu Anda sesuatu, dan True Geordie jika Anda menonton ini, ini adalah pesan langsung kepada Anda.
“Menghina agama saya, dan agama miliaran orang di seluruh planet ini, membuat lelucon bodoh tentang meledakkan diri kita sendiri, mengira ini akan selesai tanpa konsekuensi, Anda akan belajar dengan sangat cepat, bahwa itu adalah kesalahan,” ujar Tate.
Tidak berselang lama, muncul video True Geordie yang meminta maaf. Pria berbadan gempal itu berdalih bahwa komentarnya hanya “lelucon bodoh”.
Kemudian, seperti yang diprediksi Tate, salah satu sponsor True Geordie yaitu Gymshark hengkang setelah insiden komentar anti-Islam. Dalam pernyataannya mereka tidak menyetujui komentar Geordie dan akan segera memutuskan hubungan kerja dengannya.
Dalam sebuah pernyataan di Twitter, juru bicara Gymshark mengatakan: “Kami tidak setuju dengan komentar yang dibuat oleh Brian, AKA True Geordie, dan telah menangguhkan hubungan kami dengannya tanpa batas waktu, segera berlaku.”
Rep: Nashirul Haq
Editor: Bambang S
Kejahatan Kebencian Islamofobia Meningkat di Inggris
Diduga Disengaja, Prancis Selidiki Kebakaran yang Hanguskan Masjid
Survei: 42 % Masjid di Inggris Pernah Alami Serangan
Aksi Protes Menuntut Penghentikan Pembongkaran di Lingkungan Muslim India
Ramzan Kadyrov Janjikan Rusia akan Kuasai Ibukota Ukraina
Negara Barat Tutup Sementara Kedutaannya di Yaman
Jika Cinta Yesus, Boikot Starbucks
Takut Tertangkap ISIS/ISIL, Uni Emirat Arab Tak Terbangkan Pesawat Tempurnya
Ahmadinejad Sarankan Obama Tarik Pasukannya
Benarkah Nabi Muhammad Memiliki Kucing Kesayangan?
Youtuber Ini Komentar Anti-Islam, Perusahaan Cabut Sponsor
Habib Rizieq Dukung Kapolri Buka Lagi Kasus KM 50 jika Ada Novum Baru
Pentingnya Saksi Pernikahan
Pengadilan Iran Akan Menindak Keras Demonstran Anti-Pemerintah
Adakan Pertemuan, Baznas RI dan Bayt Zakat Mesir Sepakat Perkuat Kerja Sama
Takut Bangkitnya Perlawanan, Zionis Tahan Pemimpin Hamas di Tepi Barat
PPMI Madinah Menyelenggarakan Pergantian Pengurus
Dr. Hidayat Nurwahid: Al Faruq Teror Dunia
Pedagang Muslim Harus Juga Menjaga Akhlak dan Sikap
Muslim Azerbaijan: Mayoritas tapi Lupa Shalat [3]
Intelijen Inggris Peringatkan Politisi akan Hacker Rusia
Perdana Menteri Yaman Tuduh Iran latih 6000 Pemberontak Syiah Houthi
Melatih Amanah di Bulan Barokah
Dokter Prancis Usul Vaksin Coronavirus Diujicobakan di Afrika
Anak-anak Penghafal Qur’an Ini Bikin Bangga di Milad ke-8 GI
Penting Sosialisasi Halal di Dunia Pendidikan
Saat Kebaikan Mayat Disebut-sebut (1)
Bus Jarak Jauh Turki Ogah Berhenti untuk Shalat, Sekularisme Melindungi Muslim
TAP MPRS G30S Resmi Dicabut, PDIP Tuntut RI Minta Maaf ke Keluarga Sukarno
Problem Kristenisasi, dari Masa Buya Hamka hingga Koh Steven
Kisah Lucu Charles, Mualaf yang Sembunyikan Keislamannya dari Istri
Enam Dalil Memilih Pemimpin dalam Islam