ADVERTISEMENT
Tahukah kamu tanggal 8 November 2022 ada apa? Pada 8 November akan terjadi suatu fenomena alam sekaligus terdapat peringatan hari penting sedunia yang bertepatan pada tanggal 8 November 2022 yang perlu diketahui.
Lantas, apa saja fenomena alam yang terjadi dan peringatan hari penting sedunia yang jatuh pada tanggal 8 November 2022 itu? Berikut ini serba-serbinya.
Ada suatu peristiwa fenomena alam dan peringatan hari penting sedunia yang bertepatan pada tanggal 8 November 2022. Apa saja itu? Diketahui, akan ada peristiwa fenomena alam gerhana bulan total 8 November 2022. Selain itu, pada tanggal 8 November diperingati Hari Perencanaan Kota Dunia.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Untuk mengetahui lebih lanjut tentang fenomena gerhana bulan total 8 November 2022 dan peringatan Hari Perencanaan Kota Dunia setiap tanggal 8 November, simak ulasannya berikut ini.
Pada tanggal 8 November 2022 ada apa yang akan terjadi yakni peristiwa fenomena alam gerhana bulan total. Seperti dilansir situs resmi Pusat Sains Antariksa LAPAN, gerhana bulan total 8 November 2022 merupakan salah satu dari total empat fenomena gerhana sepanjang tahun 2022. Berikut ini daftar keempat gerhana tersebut:
Berdasarkan informasi dari pihak BMKG, puncak gerhana bulan total 8 November 2022 terjadi pada tanggal 8 November 2022 pukul 17.59.11 WIB. Gerhana bulan total ini terjadi mulai pukul 15.00.38 WIB dan berakhir pukul 20.57.43 WIB. Gerhana bulan total 8 November 2022 dapat disaksikan di beberapa wilayah, termasuk di Indonesia.
Perihal fenomena tersebut, Kementerian Agama (Kemenag) mengajak umat Islam untuk melakukan salat gerhana atau salat khusuf. “InsyaAllah, pada 8 November 2022, akan terjadi Gerhana Bulan Total di seluruh wilayah Indonesia,” kata Dirjen Bimas Islam Kamaruddin Amin di Jakarta, Jumat (4/11/2022).
Selain fenomena gerhana bulan total, pada tanggal 8 November 2022 ada apa lagi? Setiap tanggal 8 November diperingati sebagai Hari Perencanaan Kota Dunia.
Peringatan Hari Perencanaan Kota Dunia bertujuan untuk mempromosikan peran perencanaan dalam menciptakan komunitas yang layak huni. Hari ini sekaligus menjadi strategi mempromosikan kesadaran, dukungan dan advokasi masyarakat juga perencanaan regional. Kegiatan ini turut menghadirkan kesempatan yang baik untuk melihat perencanaan dan perspektif global.
Sejarah Hari Perencanaan Kota Dunia 8 November berawal dari inisiasi Profesor asal Argentina, Carlos Maria Della Paolera. Ia memulai peringatan ini di Buenos Aires pada tahun 1949. Saat itu, tanggal 8 November 1949, para perencana dari 30 negara datang untuk merayakan kegiatan tersebut.
Dilansir situs American Plannig Association (APA), tema Hari Perencanaan Kota Dunia 2022 adalah “Think Global, Plan Local”. Tema ini mengajak kita melihat peran profesi perencanaan sebagai pusat implementasi di tingkat lokal hingga kota dan komunitas berkelanjutan.
Jadi, pada tanggal 8 November 2022 ada apa saja? Peristiwa fenomena alam gerhana bulan total 8 November 2022 dan peringatan hari penting sedunia yakni Hari Perencanaan Kota Dunia 8 November 2022.

Simak video ‘Akan Ada Gerhana Bulan Total pada 8 November 2022’:


[Gambas:Video 20detik]


ADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT

source