SERAMBINEWS.COM, BANDA ACEH – MTsN 3 Aceh Besar atau MTsN Lhoknga ikut mensukseskan pelaksanaan BIAN (Bulan Imunisasi Anak nasional) yang digelar oleh pemerintah.
Untuk BIAN di MTsN3 dipusatkan aula madrasah pada Rabu(7/9/2022)
Kepala MTsN 3 Aceh Besar, Drs.Munzir MPd didampingi Pembina PMR Khairiah SAg mengatakan program BIAN ini merupakan program pemerintah untuk seluruh siswa-siswi.
Dia menjelaskan pemberian vaksin campak dan Rubella untuk memberi kekebalan tubuh dari penyakit lainnya.
“Insya Allah, dengan melakukan vaksinasi ini , para siswa-siswi tetap sehat dan kuat, serta tidak terganggu dalam menuntut ilmu pengetahuan.
Wakil kepala bidang kesiswaan mengatakan pemberian vaksin ini uintuk menjaga pertumbuhan siswa-siswi.
Baca juga: Sosialisasi Gerakan Imunisasi dan Stunting di Aceh Timur, Ini Pesan Sekda Aceh 
Sedangkan Kepala puskesmas Lhoknga melalui dokter piket, dr Rasuna Jamilan mengatakan pemberian vaksin ini untuk meningkatkan imun tubuh pada anak usia sekolah.
Dikatakan, bukan saja campak dan Rubella, tetapi berbagai penyakit lainnya.
Dilaporkan, peserta imunisasi diikuti oleh siswa yang telah mendapat persetujuan dari orang tua siswa-siswi.
Bahkan, untuk proses imunisasi didamping wali kelas masing masing kelas.

source