Edukasi Makanan Sehat di SD Almadany; Liputan Eli Syarifah, kontributor PWMU.CO Gresik.
PWMU.CO – Program ‘Guest Teacher’ SD Alam Muhammadiyah Kedanyang (SD Almadany), Kecamatran Kebomas, Kabupatan Gresik Jawa Timur, menghadirkan Hibatul Wafiroh SKm dari UPT Puskesmas Kebomas, Jumat (14/10/2022). 

Acara bertema Makanan dan Jajanan Sehat ini dipandu oleh Koordinator Bidang Kurikulum Lilik Isnawati SPd MPd. 

Kepala sekolah SD Almadany Nur Aini SPd dalam sambutan menekankan memakan makanan dan jajanan yang sehat sangat penting karena akan berpengaruh terhadap daya kerja otak kita.
“Anak-anak, jika makanan kita sehat maka otak kita menjadi cerdas, jika ada informasi langsung bisa menyambung,“ kata dia sambil mengkondisikan para siswa agar tertib mendengarkan jika ada yang berbicara di depan panggung.
Hibatul Wafiroh atau yang biasa dipangggil Kak Vira membuka materi dengan pertanyaan, “Anak-anak apa yang dimaksud dengan makanan sehat?”
Para siswa pun bersahutan menjawab: “Yang mengandung 4 sehat 5 sempurna. “Yang ada sayurnya, yang ada buahnya.” 
Kak Vira menjelaskan makanan yang sehat adalah yang kandungan gizinya lengkap. “Yakni mengandung karbohidrat, protein, serat, dan vitamin,” urainya sambil menunjukkan sebuah gambar makanan komplit; ada nasi, lauk-pauk, sayur, dan buah-buahan.
Lalu Kak Vira membagikan beberapa aneka gambar beraneka macam makanan dan jajanan kepada para siswa secara acak dari penjuru kanan, kiri, depan dan belakang.
Lalu beberapa siswa yang memegang gambar disuruh maju ke depan secara acak asal kelasnya dan menunjukkan kepada teman-teman gambar tersebut. Ada yang memegang gambar nasi dan sayur, ada yang memegang gambar sosis dengan saus, ada gambar pepes ikan, gambar telur gulung, gambar pentol, dan beberapa jajanan yang sering dijual di pinggir jalan.
Para siswa tak asing dengan gambar-gamabar tersebut, karena mereka sering menjumpai dijual di pinggir jalan. Bahkan mereka mengaku pernah membeli dan mengkonsumsinya.
Baca sambungan di halaman 2: Sehat atau Tidak?
Pengajian Maulid di SD Almadany. PWMU.CO- Maulid Nabi di Almadany berlangsung ceria. Acara bertempat di…
Pengajian Sabtu PRM Kedanyang diisi Ustadz Hilmi Azis. (Eli/PWMU.CO) PWMU.CO- Pesan tawakal menjadi ulasan Pengajian…
Siswa SD Almadany tampak serius melakukan pengamatan terhadap tanaman TOGA yang ada di kebun sekolah…
Siswa SD Almadany mengikuti simulasi ANBK. (Mahfudz/PWMU.CO) PWMU.CO- Simulasi ANBK (Asesmen Nasional Berbasis Komputer) berlangsung…
Lilis Isnawati bergaya hormat Tapak Suci saat swab antigen Covid-19 di SD Almadany. (Mahfudz Efendi/PWMU.CO)…
Kantin SD Almadany menyediakan jajanan sehat untuk siswa. (Mahfudz/PWMU.CO) PWMU.CO- Kantin sehat diadakan Ikwam SD…
Siswa SD Almadany Gresik belajar di kebun. Tantangan Improvisasi dengan Kurikulum Merdeka oleh Eli Syarifah,…
Kepala KLL Kebomas Achmad Maulana menerima hasil infaq kaleng filantropis siswa (Mahfudz Efendi/PWMU.CO) Panitia Pembangunan…
Kegiatan Bussines Day kelas 6 Bilal Bin Rabbah yang berlangsung Rabu, (7/9/2022) di area parkir…
Mengenal Sayuran di SD Almadany. Siswa SD Almadany dengan tertib menyimak penjelasan tentang aneka macam…
© 2021 pwmu.coPT Surya Kreatindo Mediatama.
© 2021 pwmu.coPT Surya Kreatindo Mediatama.
Login to your account below



Fill the forms bellow to register



Please enter your username or email address to reset your password.

source