VIVA – Melalui kegiatan Program Pengabdian Masyarakat (PMM) yang diselenggarakan oleh Universitas Muhammadiyah Malang, di mana kegiatan itu merupakan tempat bagi mahasiswa UMM untuk dapat berperan aktif dalam kehidupan di masyarakat. Salah satunya melakukan sosialisasi yang dilaksanakan di wilayah Bareng, Jombang.
Tim PMM Mahasiswa UMM yang beranggotakan dua orang yakni Farhan Rizqi dan Cardio Miftahul, yang dibantu oleh tenaga Kesehatan Puskesmas Bareng memberikan sosialisasi mengenai Adaptasi Tatanan Hidup Baru di SMP Muhammadiyah Boarding School (MBS) Jombang kepada para siswa siswi serta kepada guru yang hadir mendampingi
Kegiatan ini dibimbing serta diawasi oleh Dosen Pembimbing Lapangan (DPL) Setyo Wahyu S, SE., ME. Pelaksanaan kegiatan ini dilaksanakan pada tanggal 25 Juli 2020. Alasan diadakannya sosialisasi di pondok pesantren/boarding school ini dikarenakan tempat tersebut merupakan tempat yang rawan untuk menjadi tempat penularan virus Covid-19 ini.
Hal tersebut dikarenakan akan selalu banyak orang yang berkumpul dan tinggal disatu tempat secara bersama dalam jangka waktu yang lama, dan yang tidak diharapkan yakni aka nada timbul cluster baru dari pindok pesantren/boarding school.
Materi yang diberikan kurang lebihnya mencakup bagaimana cara melakukan Pola Hidup Bersih dan Sehat (PHBS), dan beberapa permasalahan yang sering terjadi di pondok pesantren yakni untuuk meminjamkan benda milik pribadi satu sama lain, di mana dapat berpotensi menularkan virus Covid-19.
Materi yang disampaikan secara lisan juga serta dengan diberikan brosur tentang bagaimana cara menjaga kebersihan, gejala-gejala yang mengarah pada Covid-19, serta barang-barang apa saja yang harus selalu dibawa setiap hari di era adaptasi kehidupan baru ini dengan menggunakan gambar yang menarik agar dapat mudah diterima dan dipahami oleh siswa.